Ogan Ilir, beritakitanews.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir akan melakukan pergantian terhadap direksi dan komisaris selaku pimpinan PD Pedrogas yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD Pemkab OI.
Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Mawardi mengatakan pihaknya telah melakukan rapat bersama tim penguji beserta pihak terkait lainya terkait pemilihan dan penentuan Direksi dan Komisaris PD Pedrogas.
“Tadi dari tim penguji telah menyerahkan hasil tes kepada kami dan ini tentu akan kita tindak lanjuti dan insha allah kedepan PD Pedrogas akan ada direksi dan komisaris baru,” kata Bupati Panca. Rabu, 22 Februari 2023.
Dikatakan Bupati Panca saat ini telah ada beberapa nama baik itu yang di rekomendasikan maupun tidak.
“Untuk direksi ada 8 peserta kalau untuk komisaris ada sekitar 6 nama yang tadi di ajukan,” sambung Panca.
Lanjutnya, untuk jabatan Komisaris kedepan akan ada perubahan dimana pada kepengurusan sebelumnya semuanya terdiri dari eksternal namun kedepan diharuskan 1 dari internal pemerintahdab 1 dari eksternal pemerintah.
“Kalau untuk direksi sesuai dengan hasil seleksi,”jelasnya.
Sementara untuk perubahan PD Petrogas ke PT Pedrogas setelah disepakati bersama DPRD Ogan Ilir saat ini prosesnya masih berjalan.
“Harapan saya setelah Pedrogas ini betubah dari PD ke PT maka cakupanya akan lebih luas tentunya dengan jumlah invertor yang lebih banyak . Bukan hanya sebagai gas rumah tangga tetapi juga dapat menjangkau perhotelan, restoran serta sewa menyewa,”katanya.
Dengan dirubahnaya Pedrogas dari PD menjadi PT juga diharapkan dapat memayungi semua bisnis yang ada di bawahnya.
“Jadi kedepan terkait gas rumah tangga sebetulnya adalah orogram denga swasta selaku pemegang saham. Karen kita (Pemkab OI) bukan sebagai pemegang saham mayoristas makanya kita tidak bisa menentukan kebijakan,” ucapnya.
Dengan perubahan itu juga diharapkan PD Pedrogas dapat mandiri dan tidak bergantung pada Pemkab OI lagi serta dapat lebih berkontribusi untuk oendapatan Asli Daerah atau PAD Pemkab OI. (evi)
More Stories
Bersemangat, Anggota DPRD Ogan Ilir Royatuddin Laksanakan Reses 1 di 6 Titik Dapil 1
Anggaran Pilkada Tinggi Namun Angka Partisipasi Pemilih di Kabupaten Ogan Ilir Rendah, Pengamat Politik Bagindo Togar Pertanyakan Kinerja KPU dan Bawaslu?
Serah Terima Mahasiswa KKN Tematik Program Bina Desa Adaptif, Tangguh dan Mandiri (BIDADARI) Angkatan II Tahun 2024