Ogan Ilir, beritakitanewa.com – Mengikuti senam pagi bersama Wakil Ketua TPP PKK yang juga Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Provinsi Sumatera Selatan Ibunda Fauziah Mawardi Yahya, sekaligus membuka festival layang layang aduan dalam rangka HUT Kabupaten Ogan Ilir yang ke 19 tahun.
Melalui kegiatan senam bersama ini, saya berharap masyarakat lebih sadar dan pentingnya berolahraga.
Kegiatan ini adalah rangkaian untuk memeriahkan HUT Kabupaten Ogan Ilir ke 19 yang jatuh pada tanggal 7 Januari.
Dikesempatan kali ini, Saya berkesempatan untuk membuka festifal layang layang aduan, setelah membuka saya berkesempatan untuk mencoba menerbangkan beberapa jenis layang layang. Tidak hanya itu, ada juga lomba mewarnai layang layang yang diikuti oleh beberapa siswa dan siswi sekolah dasar yang ada di Kabupaten Ogan Ilir.
Saya juga menghimbau kepada seluruh camat untuk mengirimkan minimal satu layangan hias untuk memeriahkan acara HUT Kabupaten Ogan Ilir tahun depan. Semoga kedepan nya acara seperti ini bisa terus diadakan, bukan hanya untuk melestarikan permainan tradisonal tentu nya dapat meningkatkan UMKM dan peningkatan ekonomi masyarakat Kabupaten Ogan Ilir. (Evi)
More Stories
Bersemangat, Anggota DPRD Ogan Ilir Royatuddin Laksanakan Reses 1 di 6 Titik Dapil 1
Anggaran Pilkada Tinggi Namun Angka Partisipasi Pemilih di Kabupaten Ogan Ilir Rendah, Pengamat Politik Bagindo Togar Pertanyakan Kinerja KPU dan Bawaslu?
Serah Terima Mahasiswa KKN Tematik Program Bina Desa Adaptif, Tangguh dan Mandiri (BIDADARI) Angkatan II Tahun 2024