22 Desember 2024

beritakitanews.com

Informasi Terkini dan Terupdate

Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin Hadiri Forsikada Tahun 2021

Palembang, beritakitanews.com – Ketua TP PKK Kabupaten Banyuasin, dr. Sri Fitriyanti Askolani menghadiri Silahturahmi Forum Istri Kepala Daerah Sumatera Selatan yang digelar di Griya Agung, Sumatera Selatan, Jum’at (05/11/2021).

Penyelenggara Forsikada Tahun 2021 merupakan Kabupaten Ogan Ilir dan Ogan Komering Ilir. Bertujuan memperkuat sinergi antar Istri-istri Kepala Daerah baik dalam perkembangan yang berkaitan dengan pembangunan di Kabupaten masing-masing menuju Sumsel Maju.

dr. Fitri sendiri memaknai silahturahim merupakan momen langka dan sangat baik untuk dimanfaatkan sebaik-baiknya. “Sharing banyak hal terutama dalam menjalani kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Istri Kepala Daerah,” jelas istri orang nomor satu di Banyuasin ini.

“Hal yang paling penting adalah menyatukan visi dan misi terutama dalam giat gerak PKK Sumatera Selatan salah satunya selain itu juga gerak dalam melestarikan tradisi, budaya dan kerajinan yang ada di Sumatera Selatan,” tegasnya.

Ketua Forsikada Provinsi Sumatera Selatan, Hj. Yeti Oktarina Prana Sohe menyampaikan terima kasih kepada tuan rumah Kabupaten OI dan OKI yang telah melakukan terbaik untuk pertemuan Forsikada kali ini. “Mari jadikan momentum silahturahim ini untuk saling berbagi pengalaman dan sharing ilmu,” tutupnya.

Sementara itu, Penasehat Forsikada Sumsel, Hj. Febrita Lustia Herman Deru menyampaikan kebahagiaan beliau dapat bersilahturahim dengan semua Istri Kepala Daerah. Dimana manfaat akan silahturahim selain memperbanyak rizki dan paling penting bisa saling berbagi satu sama lain dalam pengalaman yang ada di Kabupaten Kota masing-masing.

Dalam kesempatan ini diberikan materi tentang pandemi Covid 19 oleh Prof. Dr. dr. Yuwono, M. Biomed dan melakukan diskusi bersama tentang perkembangan Covid 19 saat ini.

Dihadiri oleh seluruh Istri Kepala Daerah dan Anggota PKK se-Sumatera Selatan.

Laporan : evi