16 Oktober 2024

beritakitanews.com

Informasi Terkini dan Terupdate

281 Orang Diambil Sumpah Jabatan Oleh Bupati Banyuasin

Banyuasin, beritakitanews.com – Sebanyak 281 orang diambil sumpah jabatan oleh Bupati Banyuasin, H. Askolani, SH., MH digelar di Graha Sedulang Setudung, Senin (27/09/2021).

281 orang ini terdiri dari 146 Kepala Sekolah SD, 34 Kepala Sekolah SMP, 24 Kepala UPT Puskesmas serta 77 pengangkatan jabatan fungsional ahli pertama di lingkungan pemerintah Kabupaten Banyuasin. Pelantikan ini merupaka tuntutan organisasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Untuk itu, Askolani menekankan agar semua yang dilantik dapat bersyukur dan menjaga dengan diimbangi oleh kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas serta prestasi dalam bekerja.

Selain itu, orang nomor satu di Banyuasin ini menegaskan bahwa tetap melakukan pertimbangan berdasarkan pada objektifitas, kompetensi, kualifikasi, syarat jabatan. Penilaian terhadap prestasi kerja, kepemimpinan, kerjasama, kreatifitas tanpa membedakan gender, suku, agama, ras dan golongan.

Meski memiliki hak pregoratif untuk menentukan keputusan dan kebijakan dalam proses pembinaan ASN, namun tetap mempertimbangan kriteria yang sejalan dengan tim penilai kinerja kepegawaian.

“Pesan saya bekerjalah dengan sebaiknya, karena tugas utama kita adalah melayani masyarakat. Jangan terbalik, karena masyarakat perlu jadi kita merasa seperti raja,” ungkapnya.

“Saya tidak mau mendengar ASN lambat dan terkesan acuh dalam melayani masyatakat. Pelantikan ini juga merupakan wujud dari penyempurnaan apa-apa yang kurang dalam melayani masyarakat,” tambahnya.

Turut hadir, Wakil Bupati Banyuasin, H. Slamet Somosetono, SH, Ketua DPRD Kabupaten Banyuasin, Irian Setiawan, SH., MH, Sekretaris Daerah, Dr. H. M. Senen Har, S.IP., M.Si, Forkopimda Kabupaten Banyuasin, Kepala OPD Kabupaten Banyuasin, Wakil Ketua TP PKK Kab. Banyuasin, Hj. Neni Slamet dan Pejabat yang dilantik.

Laporan : yansa