Banyuasin, beritakitanews.com – Setelah melaksanakan Panen Raya di Desa Sri Mulya, Bupati Banyuasin H. Askolani SH MH, meninjau langsung Wisata Kolam yang berada di Desa Damar Wulan Kecamatan Air Salek Kabupaten Banyuasin.
Dalam kunjungan ke Destinasi Wisata yang sudah diresmikan pada Bulan Desember Tahun 2020 lalu ini, Bupati Banyuasin memberi nama Musholla di tempat wisata yang saat ini masih dalam tahap pembangunan tersebut.
Dalam kesempatan ini Askolani meminta selain ada wahana permainan, di sekitaran taman agar bisa dimanfaatkan dengan ditanami buah-buahan sehingga memberikan juga kesan penghijauannya.
“Terkait penerangan tempat ini sudah kita komunikasikan untuk bantuan lampu, untuk sementara waktu hanya beberapa saja dulu, Insyaallah akan ditambah lagi diharapkan warga tetap bersabar dulu,” katanya saat menyampaikan sambutannya.
Ditambahkannya, terkait perbaikan infrastruktur Pemerintah Kabupaten Banyuasin sudah menganggarkan untuk pembangunan pada tahun ini.
“Saya turut senang dan bangga di Desa Damar Wulan ini bisa menjadi Destinasi Wisata warga Air Salek. Kita berharap apa yang menjadi cita-cita kita bersama bisa terwujud, ramai pengunjung dan dapat memberikan manfaat untuk warga desa khususnya. Dan untuk Infrastruktur sudah dianggarkan 43 M insyaallah tahun ini mulai di bangun,” tambahnya.
Laporan : yansa
More Stories
Korcam BA III Gelar Tasyakuran Kemenangan Pilkada Askolani – Netta
Langsung Bertemu Masyarakat, Anggota DPRD Sumsel M Syarif Laksanakan Reses Tahap 1 di Tiga Kecamatan Banyuasin
DPRD Kabupaten Banyuasin Gelar Reses Ke-II Masa Persidangan I Tahun 2024