Palembang, beritakitanews.com – Gubernur Sumsel, H Herman Deru menerima kunjungan kerja Ketua Tim Komisi XI DPR RI beserta anggota, Senin (15/2/2021) di Hotel Arista Palembang.
Pada kesempatan itu HD menyampaikan pertumbuhan ekonomi di Sumatera Selatan ditengah pandemi terbilang stabil dibanding wilayah Indonesia lainnya.
“Kondisi ini bisa terwujud dikarenakan peran serta masyarakat sumsel yang memiliki kesadaran tinggi untuk mematuhi protokol kesehatan, sehingga kegiatan dan aktifitas ekonomi disumsel tetap dapat berjalan,” ucap HD.
Selain memberikan peringatan dan edukasi yang selalu dilakukan rutin kepada masyarakat.
HD juga mengatakan tentunya pertumbuhan ekonomi di Sumsel dapat terjaga tidak terlepas dari peran pemerintah pusat yang telah memberikan dana Bansos kepada masyarakat dan dana tersebut tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran.
HD juga berharap kepada Komisi XI DPR RI dapat membantunya dalam persoalan Bank wakaf mikro agar dapat dimudahkan persyaratannya sehingga pesoalan ini cepat terselesaikan.
Terkait dengan kemajuan dibidang teknologi, HD berharap agar layanan perbankan didaerah – daerah dapat diperbanyak dan perizinannya dapat disederhanakan.
“Karena masih ada dibeberapa daerah yang masih belum memilikk mesin ATM, padahal aktifitas perputaran uang disana cukup banyak,” tegas HD.
Dikesempatan yang sama Ketua Tim Komisi XI DPR RI, Dr. Achmad Hatari, SE., M.Si menyampaikan bahwa tujuan mereka hadir dan melakukan kunjungan kerja di Sumatera Selatan adalah untuk melihat secara langsung keadaan dan kondisi perekonomian di Sumsel ditengah kondisi pandemi seperti ini.
“Sekaligus memantau Pemprov Sumsel dalam mengambil langkah dan kebijakan dalam mewujudkan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN),” singkatnya. (*)
More Stories
Pemdes Regan Agung laksanakan Kegiatan Posyandu “Ini Harapa Kades Sudarmono”
Pj. Bupati Banyuasin Konsultasi Dana Bagi Hasil SDA Banyuasin Ke Kementerian Keuangan
Dengan DD Masyarakat Karang Tanding Akan Menikmati Kantor Desa Baru